Samarinda
Presiden Jokowi dan Mendikbudristek Nadiem Makarim Bakal Hadir di Dies Natalis ke-61 Unmul
Kaltimtoday.co, Samarinda - Rektor Unmul, Abdunnur menyebut, Presiden Jokowi akan menghadiri dies natalis ke-61 Unmul pada 27 September 2023 mendatang.
"Saya mau menyampaikan berita yang positif. Alhamdullilah kalau tidak ada halangan, Bapak Presiden Jokowi akan hadir di Unmul dalam rangka dies natalis Unmul ke-61," ungkap Abdunnur saat menyampaikan pidatonya di Wisuda Unmul Gelombang II, Sabtu (24/6/2023) lalu.
Di hadapan para wisudawan dan wisudawati hari itu, Abdunnur meminta dukungan semua pihak karena Jokowi disebut akan datang bersama beberapa menteri. Salah satunya Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim.
"Mudah-mudahan tidak menyesali karena sudah lulus hari ini, karena pak presiden secara khusus akan kami hadirkan di wisuda gelombang III pada September nanti," sambung Abdunnur.
Kendati demikian, Abdunnur tetap mempersilakan bagi wisudawan dan wisudawati yang lulus di gelombang II untuk bisa hadir di Dies Natalis Unmul nanti.
"Para wisudawan mungkin nanti bisa hadir ya karena kita akan memperingati dies natalis. Sehingga jadi dies natalis pertama yang dihadiri para wisudawan gelombang II yang diwisuda hari ini," ujarnya lagi.
Abdunnur memohon doa dan dukungan dari seluruh pihak. Menurutnya, jika Presiden Jokowi datang ke Unmul, akan banyak nilai dan manfaat bagi pembangunan. Tidak saja bagi Unmul, tapi juga dalam rangka bagaimana meningkatkan dukungan untuk output yang dihasilkan lulusan Unmul. Khususnya bagi mereka yang punya kompetensi dan profesional.
"Sehingga mampu terserap para lulusan Unmul. Secara khusus untuk Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara," tandasnya.
Presiden Jokowi beberapa kali juga menghadiri agenda dies natalis di kampus-kampus Indonesia, seperti UGM (19/12/2017), UNPAR (17/01/2022), dan UNS (11/02/2022).
Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut juga mengunjungi UNISA Yogya (6/12/2019), UNHAN Belu (24/03/2022), STIKES Muhammadiyah Lamongan (19/11/2018) dalam agenda tinjau kampus dan peresmian bangunan fasilitas kampus.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Kolaborasi Tim Pengabdi UNMUL dan DPPKB Samarinda, Beri Pelatihan Pencegahan Stunting kepada Kader Kelurahan Bukuan
- Dilaporkan Tim Hukum Paslon 01, Dosen Ekonomi Unmul Prof. Jiuhardi Tegaskan Sikap Netral
- Unmul Resmikan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pertama di Kaltim dengan 56 Dental Unit
- Pemuda yang Tidak Berani Bersumpah
- Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unmul Diresmikan, Cobra Dental Berikan Dukungan Perangkat Medis hingga Ambulans