Samarinda

Subandi Sebut Kemajuan Pembangunan Semenisasi Samarinda Capai 90 Persen

Defrico Alfan Saputra — Kaltim Today 19 Mei 2023 08:26
Subandi Sebut Kemajuan Pembangunan Semenisasi Samarinda Capai 90 Persen
Suasana reses masa sidang II tahun 2023 bersama anggota DPRD Samarinda, Subandi. (Defrico/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Puluhan warga memadati kegiatan reses masa sidang II tahun 2023 yang digelar oleh anggota DPRD Samarinda, Subandi di Jalan Cendana, Gang 3, RT 19, Sungai Kunjang.

Pada reses tersebut, Subandi menyampaikan adanya kemajuan pembangunan di wilayah Samarinda, dengan persentase yang cukup tinggi. Dia mengatakan, permohonan dari masyarakat bisa dikatakan minim.

"Untuk reses malam ini, memang tidak terlalu banyak permohonan, karena sebagian besar terkait semenisasi lingkungan, melalui pokok pikiran saya, hampir 90 persen itu semua sudah dikerjakan," ungkap Subandi pada Selasa (16/5/2023). 

Lanjut Subandi, dia mendapatkan aspirasi tambahan untuk pengadaan hidran air sebagai antisipas terjadinya kebakaran. Dari pantauan Kaltimtoday.co, daerah tersebut memang cukup padat. Hidran air bisa menjadi solusi untuk menciptakan rasa tenang bagi masyarakat setempat.

"Ada tambahan permintaan terkait hidran air, untuk pencegahan kebakaran. Jadi ambil airnya tidak terlalu repot. Supaya menciptakan rasa tenang kan," kata Subandi.

Selain itu, warga setempat juga ingin pengadaan bak-bak sampah. Namun Subandi menyarankan pengadaannya melalui anggaran probebaya.

Subandi menyebut jika pengadaan bak sampah hingga hidran air bisa direalisasikan melalui program probebaya menggunakan APBD perubahan akhir tahun. Ia juga berharap, selalu ada peningkatan pembangunan, untuk kebutuhan lingkungan masyarakat di Samarinda.

"Yang dulu butuh program semenisasi, sekarang sudah dikerjakan dengan baik," ujar Subandi.

Dia mengatakan, probebaya merupakan program yang efektif, mampu menggerakkan seluruh RT dalam membuat kegiatan yang berkesinambungan.

"Kalau programnya bagus, dampaknya dirasakan masyarakat, kita harus support itu," tutup Subandi

[RWT]



Berita Lainnya