Bontang

Masuk Zona Merah, Disnaker Bontang Larang Perusahaan Datangkan Tenaga Kerja Luar Kota

Kaltim Today
09 Februari 2022 13:37
Masuk Zona Merah, Disnaker Bontang Larang Perusahaan Datangkan Tenaga Kerja Luar Kota

Kaltimtoday.co, Bontang - Bontang merupakan salah satu wilayah di Kalimantan Timur yang saat ini berstatus zona merah Covid-19. Untuk menekan penyebaran virus, Disnaker Bontang melarang perusahaan mendatangkan tenaga kerja luar kota.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Bontang, Abdu Safa Muha meminta aktivitas perawatan pabrik atau turn around (TA) dihentikan sementara.

Sesuai dengan Surat Edaran (SE) 560/128/Disnaker/1 Tentang Himbauan Aktivitas Industrialisasi yang berisi 3 poin untuk dilaksanakan perusahaan. Pertama, tidak mendatangkan tenaga kerja dari luar Bontang. Kedua, tidak melakukan perjalanan dinas luar daerah jika bukan kebutuhan mendesak. Ketiga, menunda pelaksanaan kegiatan perawatan pabrik, khususnya Take Around (TA)/shut down,” sebutnya, Rabu (9/2//2022).

Dia menjelaskan, himbauan tersebut berdasarkan status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2 di Bontang. Apalagi, tren kasus aktif positif Covid-19 di Kota Taman kian meningkat. 

 

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

“Kami keluarkan surat himbauan ini untuk diterapkan. Seluruh perusahaan diminta memperhatikan dan menjalankan demi memutus rantai sebaran Covid-19. Apalagi, mayoritas kasus terkonfirmasi berasal dari lingkup pekerja," jelasnya. 

Dia menyebutkan, Disnaker mengeluarkan himbauan, pembatasan aktivitas perusahaan masih menggunakan metode persuasif. 

"Kami  masih persuasif terlebih dahulu. Perusahan diminta untuk menahan kegiatan yang mengundang banyak potensi sebaran Covid-19," pungkasnya.

Diketahui, berdasarkan data Promkes Bontang per 9 Februari 2022, ada tambahan 35 kasus aktif. Seluruhnya tersebar di 12 kelurahan.

Adapun jumlah kasus aktif saat ini sebanyak 105 orang. 8 orang diantaranya kini tengah mendapat perawatan secara intensif di rumah sakit.

[NON | SR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya