Samarinda
Komisi IV DPRD Samarinda Dorong Pemanfaatan Lahan Tidur Milik Pemkot

Kaltimtoday.co, Samarinda - Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar, meminta Pemerintah Kota untuk memanfaatkan lahan tidur, guna industri pertanian.
Deni menilai dengan pemanfaatan lahan lahan tidur tersebut dan dikelola secara produktif, maka mampu meningkatkan nilai ekonomis dan menggerakan roda perekenomian masyarakat.
"Pemkot harus bisa mengembangkan lahan kosong yang berada di Samarinda agar masyarakat terbantu dengan hadirnya pekerjaan bagi mereka," jelasnya belum lama ini.
Pemanfaatan aset milik pemkot, katanya dapat dilakukan dengan menjalin kerjasama dengan pihak ketiga atau swasta. Dengan demikian, diharapkan mampu menambah pundi-pundi Pendapatan Asli Daerah.
"Banyak lahan kosong milik Pemkot yang menurut saya baik untuk dikerjasamakan dengan pihak ketiga, sehingga ada retribusi yang dipungut," ucapnya.
Deni juga mendukung, bila pemanfaatan lahan dialihkan pada sektor peternakan sehingga mampu memenuhi kebutuhan lokal masyarakat Samarinda.
"Lahan untuk pengembangan ternak sapi malah lebih bagus. Jadikan kita tidak perlu lagi impor dari daerah luar," tukasnya.
[PAS | NON | ADV DPRD SAMARINDA]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Jelang Lebaran, DPRD Samarinda Minta Masalah Sampah Jadi Perhatian Serius
- Program Gratispol Masih Tunggu Regulasi, DPRD Samarinda Siap Awasi Implementasinya
- DPRD Samarinda Minta Warga Tak Gelar Lapak Penukaran Uang di Trotoar
- Cek Laporan Kinerja Wali Kota, DPRD Samarinda Turunkan Pansus untuk Verifikasi LKPJ
- Efisiensi APBD Samarinda Capai Rp58 Miliar, DPRD Pastikan Pelayanan Publik Tetap Aman