Samarinda
Rekrut Ahli Landscape Pertamanan, Nurrahmani: Persiapan Konsep Playground Tiap Kelurahan
Kaltimtoday.co, Samarinda - Selain mempercantik dan memperindah setiap sudut taman lebih berwarna. Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi berharap, agar Dinas Lingkunga Hidup (DLH) mempersiapkan setiap kelurahan memiliki satu playground.
"Kebetulan kami sudah mendata. Sekitar ada delapan kecamatan yang sudah masuk ke kami untuk dibangunnya ada playground di setiap kelurahan," ucap Kepala DLH Samarinda, Nurrahmani.
Tak tanggung, DLH Samarinda diminta oleh Wawali agar playground tersebut terhubung dengan lapangan sepak bola. Namun, saat ini pihaknya masih mendata, apakah ada kecamatan atau kelurahan yang memiliki lahan untuk playground dan bisa disatukan dengan lapangan.
"Kami masih mencari datanya. Tapi, saat ini kebanyakan lapangan bola sudah dikelilingi pemukiman warga. Kami, akan memanfaatkan lahan yang ada saja," tuturnya.
Untuk mendukung hal tersebut, baru-baru ini DLH Samarinda mengrekrut ahli landscape pertamanan untuk membuat konsep taman playground tersebut.
"Kami juga menyampaikan ke Pak Wawali bahwa taman Playground ini harus diback up dana dari kelurahan dan RT. Karena untuk biaya penjagaan," ungkap Yama.
[IN | NON | ADV DLH SAMARINDA]
Related Posts
- Pemkot Samarinda Berencana Bangun TPA Abadi, 50 Hektare Lahan Dibutuhkan, Kawasan Batu Cermin Jadi Opsi
- Terjunkan Relawan ke 10 Kecamatan, DLH Samarinda Targetkan 5.000 Liter Jelantah untuk Sulap Destinasi Wisata
- Pakem Expo Resmi Dibuka, Pemkab Kukar Komitmen Wujudkan Generasi Milenial Jadi Pengusaha
- Taman Bebaya, Nama Resmi Taman Baru di Jalan Slamet Riyadi, Beri Pesan Gotong Royong ke Warga Samarinda
- DLH Samarinda Bangun Taman Air Mancur Menari di Bawah Flyover Jembatan Mahakam









