Samarinda
Tak Ada Tradisi Pulang Kampung Tahun Ini, Hadi Mulyadi: Kalau Mudik Jauh Tidak Mungkin
Kaltimtoday.co, Samarinda - Pemerintah resmi melarang mudik lebaran tahun 2021. Hal tersebut diputuskan melalui rapat koordinasi (Rakor) yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy pada Jumat (26/3/2021).
Melihat perkembangan kasus positif Covid-19 yang masih ada, maka pelarangan itu bertujuan untuk menekan angka penularan, khususnya pada momen libur panjang. Larangan mudik mulai berlaku sejak 6-17 Mei 2021. Masyarakat diminta untuk tidak beraktivitas yang berpotensi menimbulkan kasus penularan baru.
Menanggapi soal itu, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi menyebutkan bahwa arahan pemerintah mesti dipenuhi sebisanya. Dia juga mengungkapkan bahwa setelah 17 Mei, aktivitas pekerjaan kembali berjalan seperti biasa.
Baca Juga: 5 Tahun Memimpin Kaltim, Isran Noor Salurkan Ratusan Miliar untuk Bantuan Modal Usaha UMKMView this post on InstagramBaca Juga: Akademisi Puji Program Beasiswa Kaltim Tuntas: Komitmen Isran-Hadi untuk Bangun SDM Kaltim
Khususnya bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN). Biasanya, ASN mendapat jatah libur selama 11 hari. Namun kini dipangkas menjadi 4 hari.
"Liburnya kan cuma 4 hari. Setelah 17 Mei, ya aktivitas kembali seperti biasa masuk kantor," ungkap Hadi kepada awak media.
Waktu libur yang singkat dinilainya cukup sulit dimanfaatkan bagi orang untuk pergi mudik. Hari libur itu dipersilakan untuk digunakan. Namun tetap dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat.
"Liburnya itu kan yang tadinya 11 hari, akhirnya dipangkas. Kalau mudik jauh, saya kira tidak mungkin. Kalau pulang ke Tenggarong atau Bontang masih bisa. Tapi kalau antar pulau itu tidak," pungkasnya.
[YMD | RWT]
Related Posts
- Survei Pilkada Kaltim 2024: Pasangan Rudy Mas'ud-Seno Aji Unggul dengan Potensi Besar Menang
- Isran Noor dan Hadi Mulyadi: Pemimpin Kaltim yang Dekat dengan Generasi Z
- Mahyudin Dukung Rudy Mas'ud - Seno Aji di Pilgub Kaltim 2024
- Debat Pilkada Kaltim 2024 Akan Digelar Tiga Kali, Bahas Isu Kesejahteraan hingga Pembangunan Daerah
- Isran Noor-Hadi Mulyadi Dinilai Sebagai Representasi Kepemimpinan Milenial